loading…
Lucky berjalan di taman sambil memainkan HP nya. Foto/MNC Media
Lucky terpaksa memberikan HP nya. Rafi dan Ahmad lalu pergi meninggalkan Lucky. Lucky menceritakan kejadian tersebut ke ibunya Kalina. Kalina menghubungi Didu untuk meminta bantuan.
Rafi dan Ahmad ingin menjual HP rampasan nya, namun saat berada di angkot, mereka tidak menyadari bahwa ada Saep di sebelahnya yang sudah siap ingin mencopet Rafi. Saep pun berhasil mengambil HP yang dibawa Rafi.
Baca Juga: Sinopsis Layar Drama Indonesia Gober Parijs Van Java Eps 22: Didu Diminta Jadi Pacar Palsu
Sementara Tisna yang masih panik karena Yuli ditodong, menceritakan kejadian ke Ujang dan memberitahu kalau dirinya ditodong oleh 2 orang. Ujang meminta Tisna belajar tinju ke Didu. Tisna pun segera menghubungi Didu untuk janjian belajar tinju, agar bisa membela diri dan keluarga.