loading…
Pertarungan antara Devan dan Cakra di ring tinju berlangsung panas, karena ego, emosi, dan cinta yang tak terbalas. Foto/MNC Media
Ketegangan makin memuncak saat Devan jatuh tak sadarkan diri, tapi berkat dorongan semangat Alya, Devan bangkit dan membalikkan keadaan. Devan akhirnya menang, memaksa Cakra menepati janji untuk membebaskan Reno.
Baca Juga: Sinopsis Layar Drama Indonesia Kau Ditakdirkan Untukku Eps 99: Miko Ingin Singkirkan Nisa, Cakra Terror Devan dan Alya
Di rumah sakit, Mitha dan Wildan terjebak dalam ruang jenazah. Wildan menggigil ketakutan dan mulai meracau tak karuan, membuat Mitha panik mencari bantuan. Saat akhirnya petugas datang, Mitha dan Wildan diselamatkan.
Pemeriksaan dokter mengungkap bahwa Wildan mengalami trauma kepala akibat benturan keras, menyebabkan hilang ingatan. Mitha mendengar penjelasan itu dengan lega, karena masih ada harapan bagi suaminya untuk sembuh, meski perjalanannya tidak akan mudah.
Apakah Wildan dapat sembuh total? Akankah Cakra membebaskan Reno setelah kalah bersaing dengan Devan? Saksikan Layar Drama Indonesia Kau Ditakdirkan Untukku setiap hari pukul 22.00 WIB hanya di RCTI kanal digital 28 UHF untuk pemirsa Jabodetabek.
Baca Juga: Sinopsis Layar Drama Indonesia Kau Ditakdirkan Untukku Eps 98: Devan Pertemukan Tyas dan Baldy, Cakra Geram pada Alya
(dra)