loading…
VISION+ kembali menghadirkan original series yang beda dari biasanya. Kali ini, series berjudul EDI (Ejakulasi Dini) mengangkat isu-isu yang dianggap tabu. Foto/MNC Media
EDI (Ejakulasi Dini) mengikuti kisah Edi, remaja 17 tahun yang sedang mengalami masa pubertas penuh gejolak. Di sisi lain, ayahnya, Dorman, juga diam-diam menghadapi konflik rumah tangga yang gak kalah rumit. Masalah semakin seru saat hadir Nataya, cewek baru yang baru pindah dari Amerika. Ia gak segan menghadapi cowok-cowok bandel seperti Edi dan sahabatnya Panji.
Menggandeng deretan bintang muda dan senior yang mumpuni, series EDI (Ejakulasi Dini) dibintangi oleh Sandrinna Michelle, Junior Roberts, Cindy Nirmala, Tyo Pakusadewo, Fajar Sadboy, hingga Naomi Zaskia. Dengan karakter-karakter yang kuat dan penuh dinamika, para pemeran menghadirkan warna unik dalam setiap episodenya. Kehadiran mereka tidak hanya memperkuat sisi komedi dan keseruan dari cerita, tapi juga membuat series ini terasa dekat dan hidup.
Baca Juga: Trailer Series EDI (Ejakulasi Dini) Tawarkan Seks Edukasi, Konflik Rumah Tangga Berbalut Komedi
Dari pubertas, fantasi remaja, hingga kurangnya komunikasi antar generasi, semuanya dibalut dalam genre drama komedi dan coming-of-age yang tidak menggurui. Setiap konflik disampaikan dengan dialog dan situasi yang relatable bagi penonton dari berbagai usia.